AGAM - Nagari Kamang Mudiak melaksanakan Rembug Stunting dalam rangka penurunan dan pencegahan Stunting. Rabu, (23/05/2024).
Ketua Bamus Nagari Kamang Mudiak Drs. Amrinal, Dt. Kabasaran menyampaikan dalam kata sambutannya, masalah Stunting merupakan masalah yang membutuhkan perhatian khusus dari Pemerintah teruma Pemerintah Nagari Kamang Mudiak, karena menyangkut permasalahan kesehatan yang terjadi di Nagari Kamang Mudiak dan Kecamatan Kamang Magek umumnya.
Baca juga:
Cara Cepat Mengatasi Sakit Kepala Migrain
|
Walinagari Kamang Mudiak Drs. H. Edison, Dt. Ampanjang dalam kata sambutan sekaligus membuka kegiatan Rembug Stunting menyampaikan, rembug stunting yang dilaksanakan di Nagari Kamang Mudiak merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk pencegahan dan penurunan Stunting di Nagari Kamang Mudiak, yang nantinya akan kita masukkan kedalam Rencana Kerja Pemerintahan (RKP) Nagari Tahun 2024, untuk selanjutnya dianggarkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Nagari (APBNag) Kamang Mudiak Tahun 2025.